![]() |
Sebuah rumah milik warga Desa Cirahayu Kecamatan Luragung Kabupaten Kuningan terbakar hebat pada Senin (05/06/2023) |
KUNINGAN - Sebuah kebakaran hebat melanda sebuah rumah tinggal di Desa Cirahayu, Kecamatan Luragung, Kabupaten Kuningan pada hari Senin (05/06/2023), sekira pukul 11.30 WIB. Kebakaran tersebut terjadi di rumah milik Rakim (55th), seorang wiraswasta, dengan ukuran luas bangunan sebesar 126m².
Menurut keterangan saksi Eco, seorang tetangga korban, ia melihat api membakar rumah Rakim ketika hendak keluar untuk mengambil wudu menjelang dzuhur. Tanpa ragu, Eco berteriak meminta pertolongan kepada warga sekitar yang segera datang ke lokasi kejadian. Mereka berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Dalam keterangan saksi, diketahui bahwa rumah tersebut telah kosong selama 5 tahun karena pemiliknya merantau ke Kota Bekasi.
Usai menerima laporan warga, UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Kuningan segera mengirimkan tim penanganan kebakaran. Pukul 12.20 WIB, 1 unit mobil pemadam kebakaran dan 7 anggota damkar tiba di lokasi. Mereka segera memulai upaya pemadaman dan pendinginan hingga pukul 14.00 WIB.
"Pada proses pemadaman dan pendinginan, petugas damkar dibantu oleh anggota Polsek Luragung, Babinsa Desa Cirahayu, perangkat desa, serta warga setempat. Diduga, kebakaran ini disebabkan oleh arus pendek listrik," terang Kepala UPT Damkar Kuningan, M Khadafi Mufti.
Ia menambahkan, kebakaran ini tidak menelan korban jiwa ataupun luka-luka. Namun, kerugian materiil akibat kebakaran ini diperkirakan mencapai Rp. 195.000.000,00,-.
Khadafi menyebutkan upaya penanganan kebakaran tersebut berhasil membatasi api agar tidak merembet ke rumah-rumah sekitarnya. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap risiko kebakaran dan mengikuti langkah-langkah pencegahan yang dianjurkan.
Di tengah awal musim kemarau yang berkepanjangan, diimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan peralatan listrik dan memastikan keamanan rumah dari risiko kebakaran. (Nars)