DI Tengah Pandemi Covid-19, Kodim 0615/Kuningan Sukses Laksanakan TMMD - Kuningan Religi

Breaking



Jumat, 15 Mei 2020

DI Tengah Pandemi Covid-19, Kodim 0615/Kuningan Sukses Laksanakan TMMD

KUNINGAN - Aparat Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari Kodim 0615/Kuningan berhasil menyelesaikan pekerjaan fisik berupa pengecoran jalan sepanjang 1.208 meter dengan lebar 2,5 meter, Pembangunan Tembok Penahan Tebing (TPT) sepanjang 200 meter dan pembuatan 2 buah gorong-gorong pada kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Tahun 2020 di Desa Sukasari, Kecamatan Karangkancana.

Agenda TMMD di wilayah Kodim 0615/Kuningan, ditutup secara sederhana pada Kamis (14/05/2020) oleh Bupati Kuningan, Acep Purnama, disaksikan Dandim 0615/Kuningan, Letkol Czi Karter Joyi Lumi, Kapolres Kuningan, AKBP Lukman Syafri Dandel Malik, Kadis PMD Kabupaten Kuningan, Forum SKPD Kecamatan Karangkancana dan Ciwaru, serta Kepala Desa, Tomas, dan Toga setempat.



Dalam sambutannya, Bupati Acep mengangkat jempol pada jajaran TNI Kodim 0615/Kuningan, karena di tengah suasana pandemi Covid-19 dan Bulan Suci Ramadhan, masih bersemangat menyelesaikan tugas mulia membangun sarana fasilitas umum untuk masyarakat Kuningan.

"Ini pekerjaan yang tidak mudah, namun berkat semangat para anggota TNI dan masyarakat Desa Sukasari, pekerjaan sebanyak itu bisa selesai dalam satu bulan kegiatan, " ujar Acep.

Sebagai pemerintah, pihaknya berucap syukur dan terima kasih atas bantuan yang diberikan jajaran Kodim 0615/Kuningan, yang telah membantu memperlancar akses perekonmian warga Kuningan melalui pembangunan yang dilaksanakan.

Sementara, Dandim 0615/Kuningan, Letkol Czi Karter Joyi Lumi mengaku sempat pesimis ketika melihat anggaran awal pengerjaan program tersebut. Namun berkat dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak, terutama Dinas PMD, Perhutani dan SKPD Lainnya juga dorongan dari beberapa pengusaha, akhirnya program TMMD bisa selesai dilaksanakan.

"Dalam jangka waktu satu bulan, akhirnya bisa terselesaikan pembangunan jalan sepanjam 1208 meter ini. Kami berterimakasih kepada semua pihak yang telah membantu hingga jalan permanen tersebut berhasil dibangun, " tandas Dandim. 



Pihaknya menyebut bahwa jalan yang dibangun sangat kokoh karena ada tulangan di dalamnya. Karena dibantu oleh masyarakat sekitar, dan hal tersebut merupakan wujud nyata TNI Manunggal Membangun Desa antara TNI, Pemda maupun masyarakat. 

Setelah penutupan TMMD Imbangan, Dandim 0615/Kuningan, juga menyerahkan bantuan alat olahraga kepada Karang Taruna Desa Sukasari, Kecamatan Karangkancana. (Nars)