![]() |
Gangguan kera ekor panjang resahkan warga Desa Balong Kecamatan Sindangagung |
KUNINGAN - Seekor kera ekor panjang (Macaca fascicularis) bermain-main di pekarangan rumah warga di Desa Balong, Kecamatan Sindangagung, pada Sabtu (29/04/2023) pagi.
Pada sebuah video yang diterima redaksi Kuningan Religi, nampak kera tersebut hampir saja masuk ke dalam ruang tamu. Beruntung, pemilik rumah yang sedang membersihkan ruang tamu, segera menutup pintu dan jendela.
Khawatir kera tersebut merusak perabotan dan mengganggu kenyamanan, pemilik rumah, Herawati, langsung melaporkan peristiwa gangguan kera tersebut kepada petugas Damkar.
Kepala UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan, M Khadafi Mufti, menjelaskan bahwa pihaknya mendapatkan laporan dari warga setempat tentang keberadaan kera tersebut.
"Ibu Herawati, warga setempat, melaporkan bahwa kera ekor panjang sering terlihat di sekitar pemukiman warga pada pagi dan siang hari. Kami segera merespons laporan tersebut dan melakukan pencarian hewan tersebut," ujar M Khadafi Mufti dalam keterangannya pada Sabtu (29/4/2023).
Para petugas UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan langsung melakukan upaya mitigasi terhadap keberadaan hewan liar jenis Kera Ekor Panjang atau Macaca Fascicularis yang meresahkan warga sekitar.
Disebutkan, menurut keterangan dari kepala dusun setempat, kera ekor panjang telah berkeliaran selama lebih dari 2 tahun namun tidak pernah mengganggu atau merusak fasilitas umum.
Setelah dilakukan pencarian selama lebih dari satu jam, kera tersebut tidak berhasil ditemukan dan diperkirakan telah melarikan diri ke arah perkebunan. Meski demikian, M Khadafi Mufti mengimbau warga setempat untuk tetap waspada dan melaporkan keberadaan hewan liar jika melihatnya di sekitar pemukiman.
"Kami menghimbau kepada warga setempat untuk tetap waspada dan tidak melakukan penangkapan atau tindakan yang membahayakan diri sendiri maupun hewan tersebut," katanya.
Khadafi menambahkan, jika melihat keberadaan hewan liar di sekitar pemukiman, warga diminta segera melaporkan kepada pihaknya agar dapat segera ditindaklanjuti dengan upaya mitigasi yang tepat. (Nars)