Belasan Pegawai Lapas Kuningan Ditest Swab PCR, Ratusan Warga Binaan Telah Divaksin - Kuningan Religi

Breaking



Rabu, 16 Februari 2022

Belasan Pegawai Lapas Kuningan Ditest Swab PCR, Ratusan Warga Binaan Telah Divaksin


KUNINGAN - Sejumlah 15 pegawai di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Kuningan mendapatkan test Swab PCR pada Rabu (16/2). Pelaksanaan Test Swab PCR disaksikan secara Virtual melalui Aplikasi Zoom Metting oleh Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Jawa barat.

Hal ini menyusul meningkatnya kembali penyebaran virus Covid-19 varian Omicron di daerah Provinsi Jawa Barat. Dan sekaligus jadi atensi yang menjadi arahan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat untuk deteksi dini penyebaran virus Covid -19 varian Omicron.


Dalam pantauannya, Kakanwil Sujonggo dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Taufiqurrahman meminta laporan secara utuh tentang pelaksanaan Test Swab PCR ini.

"Selain dari Test Swab PCR Kepada 15 Orang Pegawai ini kami telah melakukan Vaksinasi Tahap 1, 2 dan 3 bagai pegawai, Dari 84 pegawai Baru 74 orang yang telah vaksin lengkap sisanya 10 orang belum memenuhi syarat vaksin dan sedang sakit," terang Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Kuningan, Gumilar Budi Rahayu, kepada kuninganreligi.com, Rabu (16/2).


Ia menambahkan, untuk Warga Binaan sendiri, pihaknya sudah melakukan Vaksinasi Tahap 1 dan tahap 2 kepada sebanyak 400 Orang.

Sementara, dalam arahannya, Kepala divisi Pemasyarakatan, Taufiqqurahman berterima kasih kepada Kalapas yang telah melaksanakan kegiatan yang disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat.

"Kegiatan ini harus kita lakukan untuk mengetahui apakah kita terkena virus tersebut atau tidak, semoga hasilnya nanti Negatif semuanya, " ujar Taufiqqurahman.

Ia menyebutkan, masyarakat tidak usah ketakutan dan gelisah ketika terkonfirmasi virus covid- 19, yang jelas masyarakat harus tetap jaga protokol kesehatannya dengan ketat, banyak istirahat dan olahraga. 

" Tak lupa saya ingatkan kembali langkah-langkah antisipasi yang harus kita lakukan , seperti bilik disinfektan di aktifkan kembali, wastafel untuk cuci tangan, lakukan penyemprotan disinfektan ke blok hunian dan perkantoran secara berkala," terangnya.


Terpisah, Kakanwil Sujonggo menjelaskan pencegahan penyebaran virus covid harus terus dilakukan, salah satunya melalui Vaksinasi Booster dan Tes PCR.

Kakanwil memberikan dorongan semangat kepada pegawai yang melaksanakan tes Swab PCR untuk memberikan semangat atas peran aktif seluruh petugas dalam melakukan tes Swab PCR.(Nars)