Waspada Bencana Pergerakan Tanah di Desa Cilayung, BPBD Lakukan Mapping - Kuningan Religi

Breaking



Kamis, 13 Januari 2022

Waspada Bencana Pergerakan Tanah di Desa Cilayung, BPBD Lakukan Mapping



KUNINGAN - Sebuah video memperlihatkan retakan tanah di Desa Cilayung, Kecamatan Ciwaru, Kabupaten Kuningan, beredar di media sosial percakapan publik warga Kuningan. 

Dalam video tersebut dikatakan si pembuatnya bahwa kejadian retakan tanah ini disebabkan adanya pergeseran tanah. 


"Selamat sore, selamat beristirahat, ini kejadiannya sudah ada dua minggu, tanah bergeser ke bawah. Lokasinya di dekat SD Cilayung, " demikian ujar orang yang membuat video itu. 

Dari penampakan video, terlihat retakan di sebagian jalan depan bangunan yang cukup parah. 

Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana, saat dihubungi kuminganreligi.com membenarkan adanya ancaman pergeseran tanah di Desa Cilayung ini. 

"Kita sedang mapping ulang, untuk yang awal sudah kita assesment namun sedang di-mapping ulang, " katanya. 

(Nars)