Ilustrasi ibu hamil |
KUNINGAN - Kejadian ibu muda melahirkan bayi tanpa merasakan kehamilan seperti yang sedang ramai di Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan pekan ini, secara ilmu kesehatan, bukan sebuah fenomena yang aneh.
Peristiwa tersebut sudah banyak terjadi di kalangan masyarakat.
Seperti yang dijelaskan Kepala Klinik Orinda, Kecamatan Kadugede, dr Agah Nugraha, bahwa ada empat kemungkinan kenapa seorang ibu tidak merasakan kehamilan hingga terkejut saat tiba-tiba melahirkan bayinya.
"Ada 4 kemungkinan jika ada seorang ibu tidak merasakan kehamilan hingga saat lahirnya jabang bayi dianggap aneh, padahal itu hal biasa, " kata dokter yang juga sebagai pejabat di Dinas Kesehatan Kabupaten Kuningan ini.
Dijelaskannya, seorang ibu tidak merasa hamil padahal sedang mengandung jabang bayi, adalah disebabkan berat badannya yang tinggi atau badan si ibunya gemuk. Sehingga saat ia mengandung, tidak terlihat dari fisik luar. Bahkan si ibu yang kegemukan ini tidak merasakan kehamilan karena badannya memang besar.
"Yang kedua adalah karena janin yang dikandungnya kecil. Banyak terjadi, karena janin yang kecil ditambah seorang ibu yang gemuk tidak merasa bahwa dirinya hamil, " terangnya.
Kemudian, imbuhnya, tidak disadarinya kehamilan bisa juga terjadi pada wanita yang masa menstruasinya tidak menentu.
"Nah seperti yang terjadi di Padabeunghar ini, selain si ibunya gemuk, ternyata masa menstruasinya juga tidak teratur sehingga saat hamil dan tidak mens, Ia tidak menyadarinya, " ungkap Agah.
Terkadang, ujarnya, pada wanita yang sudah menikah, ada yang mengalami masa menstruasi yang tak beraturan. Ada yang tidak mengalami menstruasi selama tiga bulan bahkan enam bulan.
"Ibu Linda yang di Padabeunghar ini sempat ditanya petugas Puskesmas setempat, namun Ia mengaku karena menstruasi yang dialaminya memang tidak beraturan jadi saat tidak mens, Ia merasa tidak sedang hamil, " jelas Agah.
Kondisi lain, tambahnya, adalah bentuk kehamilan juga bisa membuat si ibu tak menyadari bahwa dirinya sedang hamil.
Ada beberapa bentuk penampakan perut seorang ibu yang sedang hamil. Seperti disebutkan Agah, bentuk perut ibu hamil ada yang berbentuk bulat, melebar, perut gantung, perut tinggi, dan perut turun.
"Ada yang tidak merasa hamil atau tidak terlihat hamil, saat bentuk perutnya tidak menonjol atau hamilnya ke dalam, " ujarnya lagi.
Terakhir, kondisi bayi yang tidak aktif dalam kandungan tentu bisa saja menambah si ibu tidak merasakan kehamilan tersebut.
Sebelumnya, informasi adanya seorang ibu yang melahirkan bayi tanpa merasakah kehamilan sempat menghebohkan warga Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan pada Selasa (25/1) lalu.
Kades Padabeunghar, Ruhiyat, membenarkan kejadian tersebut dan menyebutkan bayi yang dilahirkan dalam kondisi sehat.
"Berat bayi Ibu Linda ini 3,7 kg. Saat Ia ingin buang hajat, ternyata lahir seorang bayi di toilet rumahnya tersebut, " terang Kades Ruhiyat. (Nars)