KUNINGAN - Sebuah rumah milik Hj Maryam, warga RT 07 Rw O2 Desa Lebaksiuh, Kecamatan Ciawigebang, tertimpa Pohon Pete yang tumbang, Jum'at (08/02/2019) sore sekira pukul 17:00 WIB.
Wartawan kuninganreligi.com dari lokasi kejadian, mengabarkan bahwa Jum'at sore itu, terjadi hujan yang sangat deras disertai angin kencang.
" Jum'at sore hujannya deras sekali disertai angin kencang, mengakibatkan satu Pohon Pete di depan rumah warga tumbang dan menimpa bagian depan rumah tersebut, " terang Aris, Jum'at malam.
Kerusakan akibat tumbangnya pohon, imbuhnya adalah atap rumah bagian depan dan dua ruangan kamar hancur berantakan.
" Instalasi listrik bagian atas rumah juga harus diganti, karena putus tertimpa pohon, " ujarnya.
Warga, dibantu petugas, melakukan evakuasi pohon dengan memotongnya menggunakan mesin Chainsaw.
Pohon Tumbang juga Terjadi di Desa Sindang, Kecamatan Lebakwangi
Hujan deras yang terjadi Jum'at sore, rupanya hampir merata terjadi di seluruh wilayah Kabupaten Kuningan. Hujan yang disertai angin kencang, juga mengakibatkan satu Pohon Angsana tumbang di Desa Sindang, Kecamatan Lebakwangi.
Saksi mata, Rusmini (24), warga setempat, menyebutkan bahwa saat hujan deras yang disertai petir, Jum'at sore, pohon angsana yang ada di pinggir Jalur Kuningan - Luragung tersebut tumbang akibat angin kencang.
Pohon angsana tersebut, roboh melintang ke jalan raya dan menimpa kabel jaringan telepon serta PLN.
Warga bersama aparat desa setempat akhirnya melaporkan kejadian tersebut kepada aparat Koramil Lebakwangi, Polsek Lebakwangi, PLN, BPBD dan Damkar-Satpol PP Kuningan.
Pada Jum'at malam, anggota Koramil 1512/Lebakwangi dan Polsek Lebakwangi, nampak mengatur lalu lintas yang sempat terhambat akibat tumbangnya pohon melintang di tengah jalan.
Sekira pukul 19:40 WIB, akhirnya batang pohon berhasil dievakuasi oleh petugas BPBD dan UPT Damkar Satpol PP Kuningan, dan arus lalu lintas kembali normal. (Nars/Ries)