Tokoh Kuningan Sebut Ukas Suharfaputra Paling Mumpuni Jadi Dirut PAM Kuningan - Kuningan Religi

Breaking



Senin, 28 Agustus 2023

Tokoh Kuningan Sebut Ukas Suharfaputra Paling Mumpuni Jadi Dirut PAM Kuningan

Drs. H Yusron Kholid, S.Ag., M.Si
Drs. H Yusron Kholid, S.Ag., M.Si

KUNINGAN - Informasi adanya seleksi terbuka untuk pengisian jabatan Direktur Perumda Air Minum Tirta Kamuning Kuningan mendapat respon dari tokoh senior Kuningan, H Yusron Kholid.


Kepada kuninganreligi.com, Yusron mengaku menyambut baik langkah Bupati Kuningan selaku Kuasa Pemilik Modal untuk segera mengisi kekosongan jabatan Direktur PAM difinitif melalui mekanisme seleksi terbuka.


"Bahwa kemudian ada beberapa persyaratan administratif semisal sertifikat kompetensi, itu menunjukkan Bupati ingin memastikan jaminan bahwa calon pendaftar memiliki kualifikasi yang linier dengan jabatan yang akan di ampu dalam menjamin penguatan manajemen berbasis profesionalitas," papar Yusron, Senin (28/08/2023) malam.


Menurutnya, keberhasilan Perumda Air Minum Tirta Kamuning merupakan bagian penting yang fardhu terkawal suksesnya pada akhir jabatan Bupati periode 2018- 2023.


"Saya melihat penugasan pak Doktor H. Ukas Suharfaputra sebagai Plh oleh bupati telah menunjukan keberhasilan yang cukup signifikan," jelasnya.


Keberhasilan kepemimpinan sementara Ukas, nilai Yusron, terutama dalam manajemen internal pegawai, layanan kebutuhan air masyarakat secara cepat dan tepat serta peningkatan PAD yang membanggakan.


Selain itu, mantan Kepala Kemenag Kuningan ini menyebutkan, Ukas merupakan pejabat esselon ll yang sudah teruji kualitas serta kredibilitasnya termasuk cukup sukses dalam pengabdian tambahannya sebagai ketua umum IPSI Kabupaten Kuningan.


"Jika Pak Ukas miliki sertifikasi yang dipersyaratkan baik Sertifikat Muda, Madya dan Utama dalam bidang manajemen Perusahaan Air Minum,  maka Saya memandang Beliau, insya Alloh paling mumpuni dan patut didefinitifkan oleh Bupati untuk menjadi Direktur Perumda Air Minum Tirta Kamuning Kabupaten Kuningan," bebernya.


Sekalipun demikian, Yusron menyampaikan selamat kepada para calon pendaftar untuk mengikuti seleksi terbuka bagi pengisian calon anggota badan pengawas dan jabatan Direktur Perumda Air Minum Tirta Kamuning, 


"Saya yakin Pak Bupati akan lebih cermat memutuskan calon terbaik bagi kemajuan  serta sebesar besarnya kemakmuran masyarakat daerah," ungkapnya. (Nars)