Sejumlah Tokoh Kuningan Jadi Bacaleg Partai Golkar Karena Ingin Perubahan - Kuningan Religi

Breaking



Jumat, 12 Mei 2023

Sejumlah Tokoh Kuningan Jadi Bacaleg Partai Golkar Karena Ingin Perubahan

 

Golkar Kuningan
Ketua DPD Partai Golkar Kuningan, H Asep Setia Mulyana, menjelaskan seputar pengajuan Bacaleg DPRD Kuningan di Kantor KPU Kuningan, Jum'at (12/05/2023)

KUNINGAN - Sejumlah tokoh masyarakat Kabupaten Kuningan memilih Partai Golkar sebagai kendaraan politik mereka pada Pemilu Legislatif 2024 nanti. Hal ini terlihat pada proses pengajuan Bacaleg DPRD Kuningan yang disampaikan DPD Partai Golkar Kuningan pada Jum'at (12/05/2023) di Kantor KPU Kuningan.


Beberapa tokoh masyarakat Kabupaten Kuningan yang terlihat di barisan Bacaleg Partai Golkar ini diantaranya adalah Harnida Darius (Ketua MPC Pemuda Pancasila Kuningan), Linawarman (Ketua APDESI Kuningan), Rukdi W Santana (mantan Sekdis PUPR Kuningan), dan Widyani AR (Ketua IBI Kuningan).


Usai penyerahan pengajuan berkas Bacaleg DPRD Kuningan yang dilakukan DPD Golkar Kuningan, keempat tokoh ini mengkonfirmasi bahwa kehadiran mereka sebagai Bacaleg adalah karena satu tujuan untuk perubahan Kabupaten Kuningan menjadi lebih baik.

"Selama ini Saya berada di organisasi kemasyarakatan yang aktif menyuarakan aspirasi masyarakat yang menginginkan perubahan. Namun, karena tidak duduk dalam barisan penyelenggara pemerintahan yang bisa memutuskan satu kebijakan, maka perubahan yang diinginkan itu tak akan pernah terwujud," papar Ketua MPC Pemuda Pancasila, Harnida Darius kepada sejumlah wartawan.


Senada dengan Harnida, Ketua APDESI Kuningan, Linawarman juga berpendapat bahwa agar bisa membuat kebijakan yang memperjuangkan aspirasi masyarakat maka harus menjadi bagian dari penyelenggara pemerintahan, diantaranya menjadi seorang legislator.


Baca juga:



Di tempat sama, Ketua IBI Kuningan, Widyani AR, mengaku semangat untuk menjadi seorang legislator karena Ia memiliki mimpi bisa memperjuangkan berbagai keluhan yang dirasakan para bidan saat ini.


"Saat saya di birokrasi tidak bisa apa-apa hanya punya keinginan untuk memperjuangkan hak-hak para bidan yang tak didapatkan. Melalui pencalonan sebagai Legislator DPRD Kuningan ini saya harapkan bisa memberikan sumbangsih bagi para bidan di Kabupaten Kuningan," terang Widyani, yang juga ingin ikut jejak seniornya, Hj Odah Saodah. 


Sebelumnya diberitakan, Ketua DPD Partai Golkar Kuningan, Asep Setia Mulyana, mengungkapkan,  pada kontestasi Pemilu Legislatif tahun 2024 nanti, Partai Golkar Kuningan memiliki komposisi Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) dengan keterwakilan perempuan sebesar 42%.


Hal itu dikatakan Asep saat memberikan sambutan pada pelaksanaan registrasi pengajuan Bacaleg untuk DPRD Kuningan dari Partai Golkar di Kantor KPU Kuningan, Jum'at (12/05/2023).


"Alhamdulillah kita sudah masukkan pemberkasan atau registrasi pengajuan Bacaleg untuk DPRD Kuningan dari Partai Golkar, lengkap 50 orang dari 5 Dapil," kata Asep.


Terkait keterwakilan perempuan pada komposisi Bacaleg ini, Asep menambahkan, Partai Golkar mengajukan 29 Bacaleg laki-laki dan 21 Bacaleg perempuan. Artinya, Partai Golkar memiliki 42% keterwakilan perempuan pada susunan Bacaleg DPRD Kuningan tahun 2024. (Nars)