![]() |
Diskominfo Kuningan Sosialisasi Aplikasi Sapawarga Pemprov Jabar |
KUNINGAN - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kuningan tengah gencar mengkampanyekan aplikasi Sapawarga.
Kepala Diskominfo Kuningan, Wahyu Hidayah, mengatakan, aplikasi buatan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat ini memberikan solusi terbaik untuk memudahkan akses layanan publik bagi warga Jawa Barat, termasuk warga Kuningan.
"Dalam era digital seperti sekarang ini, aplikasi Sapawarga memberikan solusi terbaik untuk memudahkan akses layanan publik bagi warga Jawa Barat, termasuk warga Kuningan," ujarnya, Ahad (05/03/2023).
Aplikasi Sapawarga, imbuhnya, adalah satu pintu layanan publik yang ramah pengguna, yang memudahkan warga Jawa Barat untuk mengakses berbagai layanan publik dalam satu aplikasi. Dengan fitur terintegrasi yang lengkap, warga dapat memperoleh berbagai layanan publik mulai dari konsultasi dokter, permohonan vitamin, cek pajak kendaraan, bayar pajak kendaraan, hingga informasi Covid-19.
"Selain itu, warga juga dapat berpartisipasi aktif dalam menyampaikan aspirasi secara mudah dan efisien melalui satu aplikasi ini," sebutnya.
Diskominfo Kuningan berkomitmen untuk mengkampanyekan aplikasi Sapawarga agar warga Kuningan lebih mudah dalam mengurus kebutuhan layanan publik.
"Kami akan terus melakukan sosialisasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat guna meningkatkan kesadaran warga terhadap keberadaan aplikasi Sapawarga," tandas Wahyu.
Dalam aplikasi Sapawarga, terdapat beberapa layanan publik yang dapat diakses oleh masyarakat, di antaranya layanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (Sambara), layanan pencarian lowongan kerja (Si Juara), layanan informasi kesehatan, dan layanan Sapawarga RW.
Sapawarga juga menyajikan berbagai informasi publik, program unggulan, dan berita aktual terpercaya seputar Jawa Barat.
Diharapkan dengan adanya aplikasi Sapawarga ini, masyarakat semakin mudah dan cepat dalam mengakses layanan publik, serta dapat berpartisipasi aktif dalam membangun Jawa Barat yang lebih baik. #LebihPraktis, urus layanan publik, tinggal klik. (Nars)