El Clasico Persija Jakarta vs Persib Bandung, David Silva Genapkan Kemenangan Perkokoh Maung Bandung di Runner-up Klasemen - Kuningan Religi

Breaking



Selasa, 01 Maret 2022

El Clasico Persija Jakarta vs Persib Bandung, David Silva Genapkan Kemenangan Perkokoh Maung Bandung di Runner-up Klasemen


LIGA 1 - Bagi seorang Bobotoh dan The Jakmania, laga pertemuan Persib Bandung versus Persija Jakarta tentu merupakan laga yang ditunggu pada setiap musim Liga 1 . Pada Selasa (1/3) malam ini, Persija Jakarta mempunyai jadwal menjamu Persib Bandung di Laga ke 27 bagi mereka. Sedangkan bagi kubu Persib Bandung, pertandingan melawan Macan Kemayoran ini merupakan laga ke 28 pada Liga 1 BRI.

Bertanding di Stadion Gianyar, Bali, kedua tim menurunkan performa terbaiknya. Walaupun kedua tim bermain tanpa suporter namun jalannya pertandingan terlihat sangat hidup.


Kick off pada pukul 20:30 WIB, kedua kubu langsung saling serang. Lima menit pertama, Maung Bandung punya dominasi, namun hingga babak pertama berjalan 10 menit belum mampu membuat gebrakan berarti untuk Macan Kemayoran.

Baru pada menit ke 14, tik-tak para pemain Maung Bandung berhasil membuat repot Macan Kemayoran.

Sundulan David Silva ke gawang Persija, sempat ditepis Andritany dan menghasilkan satu sepakan sudut.


Marc Klok mendapat tugas membangun serangan dari tendangan sudut di menit ke-15 itu. Dan berhasil dimanfaatkan Gelandang Persib nomor 25 David Silva, melalui sontekannya, berhasil merubah skor 0-1 untuk Persib Bandung.

Kedua tim, paska gol tersebut langsung saling serang. Beberapa peluang dari kedua kubu sempat terjadi. Namun skor 0-1 tetap bertahan hingga turun minum.

Bermain di babak kedua, kedua tim tetap bermain agak keras. Wasit memberikan 4 kartu kuning di babak kedua ini setelah sebelumnya 3 kartu kuning di babak pertama 

Kubu Macan Kemayoran terus berupaya menekan titik lemah Maung Bandung. Namun berbagai strategi, hingga mengganti para pemain tak bisa membuahkan Dewi Fortuna bagi kesebelasan asuhan Sudirman yang baru melatih sejak Januari 2022 ini.

Gol malah bertambah di kubu Persib Bandung, setelah David Silva kembali menyarangkan Si Kulit Bundar ke Gawang Andritany di menit ke 84. Skor 0-2 untuk kemenangan Maung Bandung bertahan hingga babak kedua usai.


Atas kemenangan ini, Persib Bandung berhasil merebut tiga point' setelah selama 3 kali pertemuan terakhir melawan Persija tak dimilikinya.

Tiga point pada Selasa malam ini memperkokoh posisi Persib Bandung di Runner-up Klasemen Liga 1 BRI dengan 57 poin dari 28 kali bertanding.

Sementara posisi puncak klasemen tetap dipegang Bali United dengan 60 poin dari 28 kali bertanding.

Persija Jakarta harus puas di posisi 8 klasemen dengan 38 poin dari 27 kali bertanding. (Nars)