Leg 2 Final Piala AFF, Skuat Garuda Punya Beban Berat |
PIALA AFF - Laga terakhir babak final Piala AFF Suzuki 2020, Timnas Indonesia kembali akan bertanding dengan Thailand, Sabtu (01/01/2022) di National Stadium, Singapura. Setelah dipercundang dengan skor 0-4 oleh Tim Gajah Perang di Leg pertama, Skuat Garuda Nusantara butuh perjuangan ekstra untuk mengejar selisih agregat gol supaya bisa jadi Juara AFF Suzuki Cup 2021.
Dengan kekuatan Tim Gajah Perang yang bermain dominan di leg pertama, Skuat Garuda harus memetik empat gol di leg kedua nanti malam. Itu juga, hanya untuk memaksa pertandingan diperpanjang hingga adu penalti, jika agregat gol bisa seimbang.
Serta, jika melihat track record Thailand sepanjang digelarnya AFF Suzuki Cup 2020 ini, mereka hanya sempat kebobolan 1 gol oleh Philipina di babak penyisihan grup A.
Semua pertandingan di Piala AFF Suzuki 2020 ini dimenangkan Thailand, kecuali satu pertandingan, ditahan imbang Vietnam di leg kedua semifinal.
Beban berat Skuat Garuda untuk menjadi Juara Piala AFF tahun ini ditanggapi beragam oleh warga Kuningan, Jawa Barat.
Salah seorang supporter Timnas yang getol menyaksikan setiap pertandingan Timnas di Piala AFF, Iwan, warga Kuningan, menyayangkan kegagalan Skuat Garuda di leg pertama Final, Rabu (29/12) lalu.
"Ketinggalan agregat gol 0-4, Saya kira berat buat Timnas Indonesia untuk membalasnya di leg kedua malam ini. Meski begitu, ada istilah bola itu bulat, dan segala kemungkinan bisa saja terjadi. Semoga Timnas bisa memberikan penampilan terbaiknya malam ini, " papar Iwan, saat berbincang di salah satu Warung Nasi Ka sreng di Jalan Dewi Sartika Kuningan.
Ia berharap, Timnas Indonesia membuat gol yang bisa melebihi ketinggalanya di leg pertama.
"Kalau bisa sih jangan adu penalti. Suka deg-degan lihatnya, " ucapnya sambil tersenyum.
Terpisah, dalam konferensi pers jelang laga kedua Final Piala AFF, pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, nampak membawa serta pemain Evan Dimas. Prediksinya, Evan akan diturunkan sebagai line up yang diharapkan bisa membuat gol di babak awal pertandingan.
Prediksi lainnya, Tae-yong akan memakai formasi skema pertandingan 4-2-3-1 pada leg kedua nanti malam.
Adapun susunan line-up yang diperkirakan akan diturunkan adalah Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Evan Dimas; Ezra Walian. (Nars)