Gol Cepat Frets Butuan Geser Tipis-Tipis Persib ke Posisi 2 Klasemen Liga 1 - Kuningan Religi

Breaking



Minggu, 05 Desember 2021

Gol Cepat Frets Butuan Geser Tipis-Tipis Persib ke Posisi 2 Klasemen Liga 1

Selebrasi Frets Butuan usai menyarangkan Gol ke Gawang Madura United, Sabtu (04/12) malam. 

LIGA 1 - Gol cepat Frets Butuan (nomor punggung 4) pada menit ke 7 babak pertama saat Persib beradu dengan Madura United, Sabtu (04/12) malam, di Stadion Manahan Solo, berhasil membuat Pangeran Biru merangkak ke urutan kedua klasemen Liga 1.


Gol Frets Butuan tercipta saat dirinya bebas dari kawalan pemain defensif Madura United di kotak penalti. Dengan dua kali 'ayunan', Butuan berhasil menyarangkan Si Kulit Bundar ke jaring Madura United. 

Secara keseluruhan, penampilan anak asuh Robert Rene Alberts bermain maksimal. Meski Madura United banyak unggul di bola-bola tengah, namun tak satu pun lolos dari para pengawal Maung Biru ini. 

Bahkan bola sempat melewati garis gawang MU saat menit ke-47, namun wasit menganulir "gol" tersebut karena hakim garis lebih dulu mengangkat bendera. 

Skor 1-0 untuk Persib bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. 


Melihat klasemen Liga 1, pekan ke 15 ini, masih berjaya di urutan pertama, Bhayangkara FC dengan 33 poin dari 15 kali bertanding. 

Sementara, Pangeran Biru beranjak naik ke posisi kedua dengan 31 poin dari 15 kali bertanding, 9 kali menang, 4 seri dan 2 kali kalah. 

Di bawahnya, bertengger Arema FC yang baru bertanding 14 kali dan mengumpulkan 29 poin. (Nars)