KUNINGAN - Setelah sukses dengan program Ramadhan Iftar Package-nya selama Bulan Puasa kemarin, Grand Cordela AS Putra Kuningan kembali merilis program sejenis untuk agenda halal bihalal keluarga paska Idul Fitri 1442 H / 2021 M.
Program bernama Halal Bi Halal Package yang dimulai tanggal 14 Mei 2021 ini akan berlangsung hingga tanggal 14 Juni 2021 nanti (sebulan penuh).
Hotel ternama di seputaran Kuningan Kota ini menawarkan harga murah untuk paket halal bi halal tersebut, hanya Rp 80 ribu nett/ pax untuk reservasi di Dangdanggula Reto yang ada di ruangan depan hotel.
General Manager Hotel Grand Cordela AS Putra Kuningan, Isan Darmawan, melalui bagian publikasi media, Putri, menjelaskan bahwa paket Halal Bi Halal yang dimiliki Grand Cordela AS Putra Kuningan ini ditujukan untuk memfasilitasi mereka yang ingin merayakan kemenangan Idul Fitri bersama orang tersayang di Grand Cordela Hotel AS Putra Kuningan.
"Selain paket yang di Dangdanggula Restaurant, kita juga memiliki paket Rp 85 ribu nett/pax untuk reservasi di Private Room dengan minimal order 30 pax," terang Putri pada kuninganreligi, Sabtu (15/05/2021).
Bagi pemesanan paket yang kedua dengan minimal order 30 pax, pihak hotel menyediakan ruangan khusus, agar suasana halal bi halal bisa lebih pribadi.
PMB FAHUTAN UNIKU KLIK DI SINI
![]() |
Kampus Fahutan Uniku |
Adapun aneka menu yang bisa dinikmati dalam paket Halal Bi Halal Grand Cordela AS Putra Kuningan ini ada sekira 39 jenis pilihan menu.
Mulai dari aneka nasi, sayuran, buah-buahan, aneka masakan menu khas lebaran, aneka jus dan minuman, ketupat, hingga makanan khas Kuningan seperti tape ketan.
"Ada juga aneka cemilan seperti pisang goreng, brownies dan puding, " imbuhnya.
Putri juga menyebutkan bahwa menikmati suasana Halal Bi Halal di Grand Cordela AS Putra Kuningan ini memiliki beberapa kelebihan. Selain bisa menikmati suasana hotel bintang 3, menikmati menu makanan dan minuman yang bervariasi, juga memiliki view yang romantis.
"Suasananya enak, kita bisa bercengkrama bersama keluarga dengan view kolam renang misalnya," katanya.
Selain paket Halal Bi Halal ini, Grand Cordela AS Putra Kuningan juga punya program diskon khusus 50 % harga kamar untuk warga yang ingin staycation di sana.
"Ya ada program diskon khusus 50% bagi yang ingin menginap di Grand Cordela AS Putra Kuningan. Hanya saja berlakunya sampai besok (16 Mei 2021), " ujarnya.
Untuk rate harga kamar yang ditawarkan dalam program diskon yang berlaku sampai 16 Mei besok ini, adalah Superior 325, Deluxe Smart 375, Deluxe 450, Deluxe balcony 550, Deluxe family 650 dan Cordela suite 750.
"Syaratnya khusus hanya mereka yang menunjukkan Kartu pengenal (KTP) asli warga Kuningan," tutupnya.
Untuk masyarakat yang ingin reservasi atau mengetahui info lebih lanjut terkait program di Grand Cordela AS Putra Kuningan ini bisa menghubungi nomor hp Putri (0878 0990 8027 / 0811 2352 272). (Nars)