KUNINGAN - Hari Rabu (04/12/2019) kemarin, Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan melalui Bagian Humas Setda Kuningan menggelar acara "Ngawangkong" di Desa Kutawaringin, Kecamatan Selajambe.
Acara tersebut nampak dihadiri langsung oleh Bupati Kuningan, H Acep Purnama, Sekda Kuningan, H Dian Rachmat Yanuar, Fokopimda, Wakil Ketua DPRD Kuningan, H Ujang Kosasih, para pimpinan SKPD dan Camat.
Kabag Humas Setda, Wahyu Hidayah, dalam laporan kegiatannya mengungkapkan bahwa Acara Ngawangkong mengambil tema Menggali Aspirasi dan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan menuju Kuningan Maju.
"Ini merupakan program rutin unggulan Bagian Humas, yang digagas sejak Pak Sekda,H Dian RY menjabat sebagai Kabag Humas dahulu, kami hanya meneruskannya, " kata Wahyu.
Tujuan kegiatan ngawangkong, terangnya, adalah untuk menggali informasi dan menjalin komunikasi secara interaktif antara Pemkab Kuningan dengan masyarakat secara langsung.
"Dipilihnya program ini karena bersifat dinamis, informatif dan inovatif sehingga kegiatan ini jadi program unggulan yang bisa meningkatkan stabilitas pembangunan di Kabupaten Kuningan, " ujarnya.
Karena dihadiri langsung oleh para pemangku jabatan tingkat kabupaten, maka melalui program ngawangkong, imbuhnya, bisa merespon permasalahan yang ada di masyarakat secara langsung oleh pemangku jabatan, ini menjadi lebih efektif.
"Kegiatan ini juga bisa menyampaikan dan membuktikan bahwa pemerintah hadir secara langsung di tengah masyarakat dalam menggali permasalahan dan mencari solusi penyelesaiannya. Juga dapat mendorong partisipasi masyarakat langsung pada proses pengambilan kebijakan publik, " pungkasnya.
Acara ngawangkong, atau dalam arti Bahasa Indonesianya "mengobrol", yang digelar kemarin bertepatan juga dengan satu tahun masa Pemerintahan Bupati/Wakil Bupati Kuningan, Acep-Ridho untuk masa jabatan 2018-2023. Nampak antusias masyarakat sangat tinggi untuk mengikuti kegiatan tersebut. Belum lagi, penyelenggara acara, menyediakan beberapa hadiah menarik yang bisa dibawa pulang warga dalam bentuk door prize. (Nars)