Hadirkan Komponen Masyarakat, Bawaslu Kuningan Ekspose Pertanggungjawaban Kinerja - Kuningan Religi

Breaking



Rabu, 28 Agustus 2019

Hadirkan Komponen Masyarakat, Bawaslu Kuningan Ekspose Pertanggungjawaban Kinerja



KUNINGAN - Sebagai bentuk pertanggungjawaban kinerja selama melakukan pengawasan Pemilihan Umum tahun 2019, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu)  Kuningan menggelar kegiatan bertajuk Refleksi Tahapan Pemilu pada Pemilihan Umum Tahun 2019. 

Kegiatan tersebut menghadirkan puluhan peserta dari berbagai komponen,  di antaranya dari organisasi masyarakat,  jurnalis,  warga disabilitas,  tokoh agama,  aktivis mahasiswa,  perwakilan perempuan dan pemantau Pemilu.  Agenda refleksi tahapan Pemilu itu,  dilaksanakan Rabu (28/08/2019) di Aula Wisma Pepabri,  Kecamatan Cilimus. 



Ketua Bawaslu Kuningan,  Ondin Sutarman menyampaikan bahwa pihaknya memandang perlu ada sebuah ekspose kepada masyarakat terkait pelaksanaan pengawasan yang dilakukan Bawaslu dalam pemilu lalu. 

"Pemilu baik Pilpres maupun Pileg sudah berlalu,  tinggal menunggu tahapan pelantikan. Bawaslu menyampaikan terima kasih kepada seluruh komponen yang telah turut berpartisipasi dalam pengawasan Pemilu,  " ungkap Ondin dalam sambutannya.

Bawaslu,  imbuhnya,  sangat merasakan support dari partisipasi aktif berbagai komponen yang telah mewujudkan terlaksananya Pemilu yang demokratis. 

Kegiatan ini,  menghadirkan tiga narasumber sebagai pembicara, yakni Agus Jaelani,  Tim Asistensi dari Sekretariat Bawaslu Jabar,  Yulianto,  Komisioner Bawaslu Jabar,  dan dari Bawaslu Kuningan sendiri. 

Salah satu peserta kegiatan,  Dadi Kusnadi,  mengomentari kegiatan tersebut sebagai bagian penting setelah pelaksanaan berbagi tatapan Pemilu. 



"Kita perlu tahu sejauhmana evaluasi dan capaian pengawasan yang telah dilaksanakan Bawaslu baik di tingkat Jawa Barat maupun di Kuningan sendiri, " ujarnya.  (Nars)