Ini Kronologi Pria Kesetrum Listrik Saat Menebang Pohon di Kuningan - Kuningan Religi

Breaking



Jumat, 03 Maret 2023

Ini Kronologi Pria Kesetrum Listrik Saat Menebang Pohon di Kuningan

 

Korban tersetrum arus listrik dilarikan ke RS
Korban tersetrum arus listrik dilarikan ke RS oleh mobil Polsek Ciawigebang, Jum'at (03/03/2023)

KUNINGAN - Seorang relawan RPMK Kuningan, Bayu, menjelaskan kronologi yang diketahui dari warga sekitar, terkait peristiwa pria yang kesetrum listrik di atas pohon di Desa Kapandayan Kecamatan Ciawigebang Kabupaten Kuningan.


Menurutnya, pria tersebut bukanlah petugas Damkar ataupun PLN, tapi hanya masyarakat yang disuruh untuk menebang pohon di pinggir jalan raya Desa Kapandayan.


"Tadi kalau dilihat kondisinya ada luka bakar di tubuhnya, secara fisik tadi masih selamat, tidak meninggal," katanya.


Setelah dilakukan evakuasi dari atas pohon oleh masyarakat dibantu pihak dari Polsek Ciawigebang, anggota Koramil Ciawigebang dan relawan, imbuhnya, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit menggunakan mobil Polsek Ciawigebang.

Simak Berita terkait:


"Disaat orang tersebut sedang memangkas cabang untuk menebang pohon, kemungkinan ada kabel listrik PLN yang menempel ke tubuh korban. Sehingga korban kesetrum," ujarnya.


Sebuah video evakuasi dramatis seorang pria yang terjebak di atas pohon karena diduga tersetrum saat memangkas cabang pohon, viral di media sosial. Kejadian tersebut terjadi di Desa Kapandayan, Kecamatan Ciawigebang, Kuningan pada Jumat (03/03/2023) pagi.


Dalam video tersebut, seorang pria tergantung pada seutas tambang dengan posisi kepala di bawah dan kaki di atas, sedikit memeluk batang pohon setinggi sekitar 20 meter.


Warga sekitar berusaha membantu evakuasi dengan menggunakan bambu panjang.


Menurut Bayu, relawan RPMK Kuningan, dugaan sementara korban tersetrum listrik saat memangkas cabang pohon.


" Korban belum diketahui identitasnya dan saat dievakuasi ke rumah sakit, diketahui masih bernafas," terangnya kepada kuninganreligi.com, Jum'at pagi. (Nars)