Rapim DPRD Putuskan Polemik Pansus Gagal Bayar Dibawa ke Banmus, Senin Digelar - Kuningan Religi

Breaking



Jumat, 10 Februari 2023

Rapim DPRD Putuskan Polemik Pansus Gagal Bayar Dibawa ke Banmus, Senin Digelar

3 Pimpinan DPRD Kuningan jelaskan hasil Rapim, Jum'at (10/02/2023) di ruang Ketua DPRD 

KUNINGAN - Tanda tanya besar terkait nasib surat usulan 7 fraksi di DPRD Kuningan perihal pembentukan Panitia Khusus untuk membahas masalah Gagal Bayar Pemkab Kuningan, sedikit menemukan titik terang.


Pada Jum'at (10/02/2023), 4 pimpinan DPRD Kuningan bersama jajaran sekretariat duduk bersama dalam Rapat Pimpinan yang berlangsung selama kurang lebih satu jam. 



Usai rapat, Ketua DPRD Kuningan, Nuzul Rachdy menjelaskan, pada Rapim tersebut memang salah satunya dibahas soal surat usulan pembentukan Pansus Gagal Bayar.


"Sesuai pernyataan Saya sebelumnya, selalu pimpinan di DPRD, kami pasti akan merespon surat (usulan pembentukan Pansus) tersebut," katanya didampingi Wakil Ketua, Kokom Komariah dan Ujang Kosasih.


Pada Jum'at ini, imbuhnya, semua pimpinan DPRD hadir dan membahas surat tersebut dalam waktu singkat menghasilkan keputusan, usulan pembentukan Pansus Gagal Bayar ini akan dilanjutkan ke tahap Rapat Badan Musyawarah (Banmus).


"Enggak lama rapatnya juga tadi, saya hanya menyampaikan pointer, saya usulkan Banmus dilaksanakan Hari Senin (13/02) lusa," ujarnya.


Banmus tersebut, imbuh Zul, adalah untuk merespon usulan pembentukan Pansus Gagal Bayar yang dilayangkan 7 fraksi.


Lagi-lagi Zul menandaskan pihak pimpinan DPRD tidak bermaksud mengulur-ulur waktu atau memperlambat respon adanya usulan Pansus ini.


"Enggak ada mengulur-ulur, toh hari ini juga ditanggapi dan akan dibawa ke Banmus Senin besok," sebutnya.


Zul membenarkan, usulan pembentukan Pansus ini memang dilayangkan oleh 7 fraksi melalui surat yang disampaikan kepadanya.


Ia menambahkan, untuk Banmus ini memang agenda biasanya adalah membahas jadwal kegiatan DPRD selama sebulan kedepan.


"Tapi karena ada usulan  (Pembentukan Pansus) ini, maka kita masukan jadwal pembahasan pembentukan Pansus tersebut," katanya.



Dengan diputuskannya agenda kegiatan Banmus ini, Zul berharap polemik Pansus Gagal Bayar yang ramai diperbincangkan untuk tidak terus meruncing.


"Sesederhana itu kan? Kenapa harus diblow up sedemikian rupa?," ujarnya sambil tersenyum. (Nars)