KUNINGAN - Pohon Beringin tua, berusia +/- 150 tahun yang berada di lingkungan Situs Keramat Buyut Salam, Dusun III Rt. 07 Rw. 03 Desa Sangkanherang Kecamatan Jalaksana, tumbang pada Kamis (18/02/2021) pagi.
Tumbangnya pohon raksasa itu diduga disebabkan usianya yang sudah tua.
Batang pohon berdiameter 200 cm dengan tinggi 30 meter itu menimpa pohon lainnya di perkebunan milik warga setempat. Bahkan batang pohon melintang di jalan Desa Sangkanerang dan menghalangi arus lalu lintas.
"Iya kami mendapat laporan bahwa Pohon Beringin berusia ratusan tahun tersebut tumbang. Sekira pukul 11:00 WIB petugas langsung diturunkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi material pohon yang menghalangi lalu lintas, " terang M Khadafi Mufti, Kepala UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kuningan, Kamis sore.
Upaya pemotongan batang, dahan dan ranting pohon oleh pihak Damkar dibantu warga dan aparat desa setempat dilakukan dengan peralatan lengkap selama 4,5 jam.
"Alhamdulillah tidak ada korban kendaraan maupun warga yang melintas. Tadi sudah kami bersihkan material pohonnya dan akses jalan sudah normal kembali," imbuh Khadafi.
Di musim hujan yang sering disertai angin ini, pihaknya menghimbau agar warga tetap waspada dengan menjauhi pohon-pohon yang sekiranya rawan tumbang.
"Terutama di dekat pohon yang berusia tua dan terlihat lapuk, " ujarnya.
Pihaknya menyebut banyaknya pohon yang sudah tua di sekitar jalan yang sewaktu-waktu dapat tumbang akibat angin dan hujan, harus segera dipangkas dan dikurangi.
"Karena ini dapat membahayakan pengendara dan masyarakat yang lewat. Apabila dibiarkan atau tidak ditebang, dikhawatirkan dapat membahayakan masyarakat, " pungkas Khadafi. (Nars)