![]() |
Tampilan flyer terkait pelaksanaan Kuningan Fair Tahun 2023, yang diunggah akun @harjakuningan di media sosial Instagram |
KUNINGAN - Pelaksanaan pameran dalam rangka Hari Jadi ke-525 Kuningan yang tahun ini bertajuk "Kuningan Fair 2023" terancam sepi pengunjung. Pasalnya, hingga sehari sebelum pembukaan event besar tersebut, Kamis (31/08/2023), beberapa warga yang ditanya kuninganreligi.com, mengaku tidak tahu akan ada event tersebut.
Ade, salah seorang pegawai di sebuah perusahaan swasta, mengaku belum tahu akan ada pameran pembangunan yang biasa digelar setiap menyambut Hari Jadi Kuningan ini.
"Enggak tahu, memang kapan Kang pamerannya? ," Ade malah balik bertanya, saat berbincang dengan wartawan di salah satu kedai kopi, Kamis pagi.
Meskipun Ade mengaku kerap mengakses media sosial, namun Ia mengaku belum pernah melihat informasi terkait event Kuningan Fair tahun ini.
"Mungkin Saya yang kurang jejaring atau bagaimana, tapi serius, Saya belum lihat ada publikasi (Kuningan Fair) ini berseliweran di beranda medsos Saya," ujarnya.
Lain halnya dengan Ade, Firman (32 tahun) warga Kecamatan Luragung mengaku sudah mengetahui akan berlangsung Pameran Pembangunan (Kuningan Fair) mulai Jum'at (01/09/2023) besok.
"Sudah tahu, tapi akan menampilkan apa saja Saya belum tahu. Kalau tahun kemarin kan ramai ya, yang di Terminal Kertawangunan itu, ada wayang goleknya juga," kata Firman.
Jika itu merupakan event besar tahunan, Ia berharap informasi penyelenggaraan Kuningan Fair ini bisa mudah diakses masyarakat Kabupaten Kuningan.
"Apalagi kan Hari Jadi Kuningan ini biasanya momentum yang ditunggu-tunggu masyarakat sebagai ajang hiburan dan kebanggaan busa menonton langsung event-event yang digelarnya," paparnya.
Firman pun mengaku untuk tahun ini, Ia masih berfikir dua kali untuk bisa berkunjung ke lokasi pameran yang akan digelar selama 10 hari di Open Space Gallery Kuningan ini.
"Tempatnya kejauhan Kang, kalau dari Luragung mah. Kalau lokasinya di tengah-tengah, sekitar kota, mungkin masih bisa hadir ya. Belum lagi sekarang musim angin, tak baik untuk kesehatan jika ke sana naik sepeda motor," paparnya.
Sementara, terpantau kuninganreligi.com, panitia event Kuningan Fair tahun 2023 yang menurut jadwal akan dibuka Jum'at (01/09) besok, sudah mulai merakit stand-stand yang akan diisi oleh sejumlah peserta pameran.
Panitia Kuningan Fair, Perumda Aneka Usaha Kabupaten Kuningan, saat dikonfirmasi, mengaku sudah menunjuk pihak vendor lokal untuk mengelola pelaksanaan event tahunan ini.
Namun, sebagian warga yang tertarik untuk menghadiri pameran ini merasa kebingungan mencari informasi terkait event besar tersebut.
Saat kuninganreligi.com mengetik beberapa kalimat terkait pameran pembangunan Kabupaten Kuningan, maupun dengan kata kunci Kuningan Fair di pencarian internet pun, hanya ada satu tautan yang bisa diakses terkait pelaksanaan kegiatan ini.
Saat laman milik Perumda Aneka Usaha Kabupaten Kuningan ini diakses, ternyata bukan informasi terkait profil event Kuningan Fair 2023. Laman tersebut hanya berisi keterangan bahwa Perumda AU Kuningan sedang mencari mitra penyedia jasa untuk pelaksanaan pameran ini.
Lain halnya, saat mengakses media sosial dan mencari informasi tentang pameran pembangunan Kabupaten Kuningan atau Kuningan Fair 2023. Ada satu platform media sosial yakni di Instagram dengan nama @harjakuningan yang mempublikasikan event ini. Itu pun, baru ada 30 unggahan gambar yang didominasi oleh flyer dan logo penyelenggara event. Untuk detail pelaksanaan pameran ini tidak disertakan pada unggahan akun tersebut. (Nars)