Harlah ke-95 Nahdlatul Ulama, KH Aam: Ayo Perkuat Lagi Khidmat NU untuk Menyebarkan Aswaja - Kuningan Religi

Breaking



Minggu, 31 Januari 2021

Harlah ke-95 Nahdlatul Ulama, KH Aam: Ayo Perkuat Lagi Khidmat NU untuk Menyebarkan Aswaja

KUNINGAN - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kuningan merayakan hari lahir ke-95 Nahdlatul Ulama dengan tema "Menyebarkan Aswaja dan Meneguhkan Komitmen Kebangsaan" pada Ahad (31/01/2021). Agenda Harlah NU di tingkat Kabupaten Kuningan ini dipusatkan di halaman gedung baru Madrasah Ibtidaiyah Plus NU Kuningan.

Selain dihadiri Forkopimda, agenda Harlah NU dihadiri beberapa pentolan Parpol Kuningan dan berlangsung khidmat meski nampak sederhana. Agenda puncak Harlah NU di Kuningan ini diisi juga dengan doa Istighotsah bersama untuk kebaikan Kabupaten Kuningan.


"Harlah tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena saat ini ada di tengah pandemi COVID-19. Dimana kita semua saat ini harus pakai masker dan menjaga jarak, " ucap Ketua PCNU Kuningan, KH Aam Aminuddin dalam sambutannya.

Hal itu, ungkapnya, bukan karena kita semua takut pada Korona, namun ini sebagai bagian dari tekad NU berkhidmat untuk Bangsa dan Negara dalam perjuangannya. 

"Ketika Negara memanggil untuk perjuangan kemerdekaan NU hadir. Ketika negara memanggil untuk mengisi kemerdekaan NU juga hadir, " tandasnya.

Dalam peringatan Harlah ke 95 NU ini pihaknya mengajak pada seluruh Nahdliyin baik yang ada dalam struktural maupun di luar struktural kepengurusan NU, untuk memaksimalkan khidmatnya pada negara.

"Meski PCNU dan Banom-banom di bawahnya belum berkiprah secara maksimal, kita akan terus meningkatkan khidmat kita dalam menyebarkan Ahlus Sunnah wal Jamaah, " kata Kiai Aam.

Di tatanan daerah, PCNU Kuningan, imbuhnya akan terus mengawal jalannya pembangunan dan pemerintahan Kabupaten Kuningan. PCNU Kuningan, sebutnya, akan terus bermitra dengan Pemerintahan Kabupaten Kuningan.

Sementara, Bupati Kuningan, H Acep Purnama, yang hadir dalam agenda ini mengucapkan selamat kepada NU yang memperingati Harlahnya ke-95. 

"Semoga dengan momen Harlah ke 95 NU ini, kita semua semakin meningkatkan ketaatan pada guru-guru kita, ulama-ulama kita, " harapnya.

Bupati mengatakan bahwa selama ini NU telah berkiprah membangun sebagai stabilisator, fasilitator, dinamisator bagi bangsa ini. Hal ini, terbukti dengan tetap terpeliharanya tegak luris NKRI, kebhinekaan, dan kecintaan kita pada bangsa dan negara.

NU juga, masih kata Acep, telah banyak berkontribusi positif dalam peranannya sebagai mitra pemerintahan.

"Terima kasih pada PCNU Kuningan yang telah membantu terwujudnya stabilitas pembangunan di Kuningan yang berkesinambungan," kata Acep.

Peringatan harlah NU yang sederhana di tengah pandemi COVID-19 ini, tambahnya, tidak mengurangi makna dan esensi terhadap khidmat yang dimiliki NU.

"NU telah membuktikan sumbangsihnya dalam menanggulangi permasalahan di daerah, baik dari segi ekonomi, sosial-kemasyarakatan, stabilitas politik dan lainnya, " ucapnya.

Terpantau, dalam agenda tersebut, Ketua PCNU Kuningan melakukan pemotongan kue ulang tahun NU. KH Aam memberikan potongan-potongan kue tersebut kepada seluruh hadirin yang ditunjuk, seperti Bupati, Wakil Bupati, Sekda, Rois Syuriah NU Kuningan, Ketua MUI, perwakilan Kapolres, perwakilan Kodim 0615/Kuningan dan para pimpinan Parpol yang hadir.

Bupati Acep juga berkesempatan melakukan gunting pita untuk meresmikan secara simbolis penggunaan gedung sekolah MI Plus NU Kuningan.

Tak ketinggalan Ketua DPC PKB Kuningan, H Ujang Kosasih, memberikan kado istimewa kepada PCNU Kuningan di Harlah ke-95 NU ini. DPC PKB Kuningan menghadiahi PCNU Kuningan, 1 unit kendaraan roda empat untuk membantu operasional kegiatannya. (Nars)