KUNINGAN - Paguyuban Perantau Kuningan Sejahtera (PERKASA), genap berusia satu tahun.
Memperingati hari lahirnya, paguyuban yang kini telah memiliki ribuan anggota tersebut, menggelar berbagai kegiatan, di antaranya Ruqyah Massal, Santunan Yatim, dan acara puncak, pagelaran wayang golek.

Dalam acara puncak Milangkala PERKASA, yang dilaksanakan di lapangan Desa Mekarwangi, Kecamatan Lebakwangi, pada Sabtu (08/06/2019), akhir pekan kemarin, nampak dihadiri juga oleh Bupati Kuningan, H Acep Purnama, dan Ketua Umum Rukun Wargi Kuningan (RWK), H Sanis Ghazali.
Mengisi acara puncak tersebut, PERKASA menghadirkan Lingkung Seni Wayang Golek Munggul Pawenang Putu, dari Bandung, pimpinan Ki Dalang Sensen Wawan Dede Amung Sutarya.
Ketua Umum PERKASA, Perli Durachman, kepada kuninganreligi.com, Ahad (09/06/2019) siang mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta mendukung terlaksananya agenda Milangkala PERKASA yang pertama tersebut.
"Semoga ke depan, Paguyuban PERKASA bisa berperan aktif dalam aksi sosial kemasyarakatan di Kuningan. Karena kami bertekad, hadirnya kami di tengah masyarakat, bisa memberikan manfaat bagi mereka," terang Perli. (Nars)