PRIA BERPENAMPILAN KUMAL ITU TERNYATA ODGJ YANG KABUR - Kuningan Religi

Breaking



Rabu, 21 November 2018

PRIA BERPENAMPILAN KUMAL ITU TERNYATA ODGJ YANG KABUR


KUNINGAN - Warga RT 10 Rw 03 Desa Parakan Kecamatan Maleber sempat digegerkan oleh penampakan pria berpenampilan kucel, Selasa (20/11/2018) malam. Pria berpakaian kaos hitam tangan pendek dan celana kolor warna putih itu semula dicurigai warga akan melakukan curanmor di lingkungan mereka.

Saat warga mengejar pria tersebut, karena sudah kedapatan masuk ke salah satu rumah warga menggambil sebagian makanan berupa daging, diketahui oleh seorang anggota Tagana Kabupaten Kuningan, Eyo Tarya.

Eyo, yang akan melaksanakan Sholat Isya di Musholla dekat rumahnya, melihat orang berlarian, seketika itu pria yang dikejar warga tersebut. Ketika ditanya, beberapa saat tidak menjawab baik itu nama pribadinya maupun indentitasnya. 

" Saya curiga kawatir Ia berpura pura sebagai ODGJ yang akan melakukan tindak kejahatan di lingkungan, makanya saat itu juga Saya membawanya ke Kantor Polsek Maleber-Lebakwangi, " terang Eyo kepada kuninganreligi.com.

Pria yang diantarkan Eyo ke kantor Polsek terpaksa diborgol, agar tidak melakukan hal yang tidak diinginkan. Di Kantor Polsek, petugas piket dengan sigap dan tanggap langsung memberikan pertanyaan kepada pria tersebut.


Namun, alih-alih dijawab dengan benar, Ia tak satu pun memberi jawaban yang tepat, dan kalimatnya tidak ada yang nyambung. 

Beruntung, ada petugas yang mengenalnya bahwa ODGJ saat diamankan di kantor tersebut karena melakukan pengrusakan salah satu musholah di Desa Cineumbeuy Kecamatan Lebakwangi.  

Bahkan anggota Polsek tersebut mengetahui asal ODGJ tersebut dari wilayah Kecamatan Pancalang. Saat itu juga, pihak kepolisian langsung berkoordinasi dengan Polsek Pancalang selanjutnya ditindaklanjuti menghubungi pihak aparat Desa Silebu dimana ODGJ tersebut tinggal. 

Pihak Pemerintah Desa karena sudah tau bahwa itu adalah warganya langsung menghubungi keluarganya melalui fasilitas Video Call di smartphone. Oleh keluarganya, ketika dilihat, diakui bahwa pria itu adalah adiknya yang bernama Lukmanul Hakim. 

Karena sudah menyakinkan, pihak keluarga kepada pihak kepolisian meminta untuk mengantarkan pria tersebut rumahnya di Desa Silebu. Lukmanul Hakim diketahui sebagai ODGJ yang pernah kabur dari rumahnya dua kali, dan pihak keluarga berterima kasih kepada aparat kepolisian dan Petugas Tagana yang mengantarkannya. (Nars)