KUNINGAN – Pelaksanaan Pekan Raya Kuningan (PRK) 2018, dalam rangka Hari Jadi ke-520 Kabupaten Kuningan, secara resmi dibuka Bupati Kuningan, H. Acep Purnama SH MH, Sabtu (01/09/2018) di Lapangan Pandapa Paramartha, Kuningan.
Pembukaan PRK ditandai dengan dibunyikannya sirine oleh Bupati Kuningan, disaksikan seluruh Kepala SKPD Pemkab Kuningan, FKPD Kuningan, dan ribuan warga yang memadati sekitar panggung utama PRK.
Dalam sambutannya, Bupati Acep mengatakan akan memajukan satu hari penutupan PRK, yang semula akan dilaksanakan tanggal 10 September, menjadi 09 September 2018.
" Demi menghormati tibanya malam Tahun Baru 1440 Hijriyah, penutupan PRK ini akan dilaksanakan tanggal 09 September. Untuk tanggal 10 Septembernya, pada malam hari, akan dilaksanakan Tabligh Akbar, " terang Acep.
Pihaknya mengajak seluruh warga Kuningan untuk bisa menghadiri Tabligh Akbar
yang akan diisi oleh Habib Quraisy Baharun bersama Majelis Rasulullah Jawa Barat, di Pendopo Pemkab Kuningan, Senin (10/09/2018) malam.
Terkait pelaksanaan PRK, Acep menjelaskan bahwa event tersebut merupakan wahana yang efektif untuk mensosialisasikan peningkatkan prestasi dan kinerja kepada masyarakat Kuningan.
" Tema Hari Jadi Kuningan kali ini mendorong upaya untuk mengembangkan hasil capaian pembangunan dengan pentingnya sebuah kegotongroyongan, " tukas Acep. (Nars)