![]() |
Prosesi pelepasan jenazah Almarhum Didin Bahrudin, Camat Kuningan, yang meninggal Senin (26/9) sore di Desa Cileuleuy |
KUNINGAN - Berpulangnya Camat Kuningan, Didin Bahrudin, pada Senin (26/9/2022), meninggalkan duka mendalam bagi jajaran pemerintah daerah Kabupaten Kuningan.
Wakil Bupati Kuningan, HM Ridho Suganda, Sekda Kuningan, H Dian Rachmat Yanuar, dan Ketua MUI Kuningan, KH Dodo Syahida terlihat di rumah duka Almarhum untuk menyampaikan belasungkawa.
Pada Senin petang, nampak rumah duka ramai dipadati pelayat yang berdatangan dari banyak komponen masyarakat. Hal ini karena Almarhum selama hidupnya dikenal sebagai pejabat yang supel, dan mau hadir di tengah-tengah masyarakat pada kegiatan apapun.
Karena banyaknya pelayat, jalan Desa Cileuleuy, di depan rumah duka, dipadati kendaraan dan sempat terjadi kemacetan.
Sekira pukul 18:30 WIB, kepergian Almarhum Didin Bahrudin ke tempat peristirahatan terakhirnya, dilepas Wabup Ridho Suganda dan Sekda Dian Rachmat Yanuar.
Dalam ucapan duka saat melepas jenazah Almarhum, Wabup Ridho Suganda, mengatakan sangat berduka sekali atas kepergiannya.
Baca juga:
"Kami kaget sekali, Almarhum begitu mendadak pergi meninggalkan kita semua ke haribaan Illahi. Kami mendapatkan kabar duka ini tadi sore," ucap Edo, sapaannya.
Pihaknya berdoa semoga Almarhum meninggal dalam keadaan husnul khotimah.
" Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan," ungkap Wabup Kuningan.
Sementara, menurut keluarga Almarhum, jenazah akan dikebumikan Senin (26/9) malam ini di Tempat Permakaman Umum Desa Cileuleuy, Kecamatan Cigugur.
"Iya dikebumikan malam ini di TPU Cileuleuy," kata Dani Ramdani, keponakan Almarhum Didin Bahrudin melalui sambungan telepon. (Nars)