Selepas Subuh, Terdengar Ledakan dari Bangunan Poskesdes Pakembangan - Kuningan Religi

Breaking



Rabu, 15 Mei 2019

Selepas Subuh, Terdengar Ledakan dari Bangunan Poskesdes Pakembangan


KUNINGAN - Warga Desa Pakembangan Kecamatan Garawangi Kabupaten Kuningan dikejutkan dengan suara ledakan dari bangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) setempat, selepas melaksanakan Sholat Subuh, Rabu (15/05/2019).

Sontak, warga yang berada di dalam Masjid Al Muksin, tak jauh dari bangunan Poskesdes tersebut, berhamburan melihat apa yang terjadi. Rupanya, dari bangunan poskesdes tersebut terlihat api berkobar dan asap tebal membumbung dari atap bangunan.


Berbekal pengalaman sebagai petugas Damkar, Rusma (60), warga setempat, segera mengupayakan pemadaman api cepat dengan menggunakan APAR yang tersedia. Namun, api yang cepat membesar, membuat upaya Rusma tidak berhasil memadamkannya.

Akhirnya, Ia melaporkan kejadian tersebut ke UPT Damkar Satpol PP Kuningan melalui sambungan telepon. 

Laporan Rusma mendapat respon cepat, karena selang 10 menit kemudian, petugas UPT Damkar Satpol PP Kuningan tiba di lokasi dan segera melakukan pemadaman api bersama warga. Selama satu jam, upaya petugas berbuah hasil, api berhasil dipadamkan.

PLT Kepala UPT Damkar Satpol PP Kuningan, M Khadafi Mufti, kepada media menerangkan bahwa diduga kebakaran diakibatkan oleh adanya hubungan pendek arus listrik.

Beruntung, hanya sekira 20% bangunan yang dilahap si Jago Merah. Sehingga kerugian bisa diminimalisir, hanya ditaksir sebesar Rp26,5 juta.

"Kepada masyarakat dihimbau untuk bisa mengecek kondisi instalasi listrik di rumah dan bangunan dengan berkala. Karena kebakaran bisa terjadi kapanpun dan dimanapun tanpa diketahui sebelumnya, " ujar Khadafi. (Nars)