Sambut Iwan Bule sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto: Pantas Enggak Beliau jadi Jabar 1? - Kuningan Religi

Breaking



Jumat, 28 April 2023

Sambut Iwan Bule sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto: Pantas Enggak Beliau jadi Jabar 1?

Prabowo Subianto melantik Iwan Bule sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra
Prabowo Subianto melantik Iwan Bule sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra (foto: IG @prabowo)

JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto, melantik Komjen Pol. (Purn.) Dr. Mochamad Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, pada Kamis (27/04/2023) malam di Jalan Kertanegara.


Mantan Ketua PSSI yang dikenal dengan sebutan Iwan Bule ini langsung diperkenalkan Prabowo dalam sebuah konferensi pers. 


Prabowo mengunggah agenda penyambutan Iwan Bule tersebut di akun media sosial Instagram miliknya.


"Pada tadi malam saya melantik beberapa pengurus baru di Partai @Gerindra diantaranya ada Komjen. Pol. (Purn.) Dr. Mochamad Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina dan Ir. H. Mawardi Yahya sebagai Anggota Dewan Pembina," tulis Prabowo Subianto dalam unggahannya.


Saat ditanya awak media pada konferensi pers tersebut, apakah Iwan Bule akan menjadi Calon Gubernur Jawa Barat atau Jabar 1? Prabowo langsung balik tanya kepada sejumlah wartawan.


"Menurut kalian pantas enggak Beliau jadi Jabar 1?," tanya Prabowo.


Pertanyaan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini langsung disambut teriakan "pantas" oleh sejumlah kader Gerindra yang ada di ruangan tersebut.


Prabowo melanjutkan, track record Iwan Bule sudah dikenalnya sejak dulu. Bahkan menurutnya, Mantan Pejabat (Pj) Gubernur Jabar pada masa Pilkada Jabar lalu ini, siap ditugaskan partai Gerindra di mana saja.


"Beliau ini pejuang yang siap ditempatkan di mana saja untuk kepentingan bangsa dan rakyat," tandasnya.


Selanjutnya, Prabowo menyebutkan, meski track record seorang calon pemimpin itu baik, namun, semuanya tergantung pada penilaian rakyat. 


"Iya kan itu rakyat perlu, rakyat berhak, rakyat menuntut, pilihan-pilihan pemimpin wakil-wakil yang terbaik itu yang kita berikan, dan itu biar rakyat yang menilai," tegas Prabowo. 


Pada konferensi pers tersebut dikenalkan juga 2 kader baru Partai Gerindra yang juga merupakan anak dari artis Achmad Dhani, yakni kader-kader muda Gerindra yang baru bergabung Ahmad Al Ghazali dan Ahmad Jalaluddin Rumi.


"Selamat datang di Partai Gerakan Indonesia Raya, selamat bekerja dan berjuang," ujarnya. (Nars)