![]() |
Kadis Kopdagperin Kuningan, U Kusmana, menerima penghargaan dari Bupati Kuningan sebagai OPD terbaik tahun 2022 |
KUNINGAN - Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan tampil sebagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terbaik di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan dalam hal pelaporan kegiatan pembangunan tahun 2022.
Penganugerahan penghargaan ini diberikan Bupati dan Wakil Bupati Kuningan pada acara Ngawangkong di Pendopo Kuningan, Sabtu (31/12/2022).
Untuk urutan kedua, penghargaan tersebut diberikan kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kuningan, serta di urutan ketiga, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Kuningan.
Sebelumnya, Diskopdagperin Kuningan juga mendapat penghargaan yang sama pada acara Launching 3 aplikasi penunjang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Diskominfo Kuningan beberapa hari lalu.
Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan, U Kusmana, saat dikonfirmasi, mengungkapkan rasa syukur atas capaian tersebut.
"Prestasi yang kami raih tidak terlepas dari arahan dari Pak Bupati, Pak Wakil Bupati dan Pak Sekda Kuningan sehingga kami bisa tertib melaksanakan dan menuntaskan program kami di tahun 2022," ujarnya.
Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Kepala OPD, para Camat, masyarakat pelaku UMKM dan seluruh pegawai Diskopdagperin Kuningan atas supportnya terhadap capaian kinerja Diskopdagperin Kuningan di tahun 2022.
"Alhamdulillah juga aplikasi yang kami luncurkan yakni Geliat Si BaDu miRakyat semoga bisa memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi para pelaku usaha di Kabupaten Kuningan," ungkapnya.
Atas capaian tersebut, kata Uu, tidak lantas membuat pihaknya jumawa, namun, hal ini menjadi satu tantangan besar bagi pihaknya untuk terus berkembang dan dinamis, kaya akan fitur-fitur yang bermanfaat bagi pengembangan para pelaku usaha.
"Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) kita di Inspektorat juga mendapat predikat BB (baik sekali)," sebutnya. (Nars)