![]() |
Kuningan Bersholawat digelar di Lapangan Desa Dukuhmaja, Rabu (04/10/2023) malam |
KUNINGAN - Event kolosal mengenalkan sosok Ganjar Pranowo ke masyarakat Kabupaten Kuningan kembali digelar di kawasan timur Kabupaten Kuningan. Pada Rabu (04/10/2023) malam, panitia Merah Putih Bersholawat menggelar acara Kuningan Bersholawat yang menghadirkan penceramah Gus Ali Gondrong dari Mafia Sholawat Indonesia.
Agenda yang dilaksanakan di lapangan sepakbola Desa Dukuhmaja, Kecamatan Luragung tersebut dihadiri puluhan ribu jamaah dari berbagai pelosok Kabupaten Kuningan.
Politisi PDIP Kuningan, Rana Suparman, yang hadir membuka acara, menyampaikan orasi kebangsaan, mengajak penonton untuk bersholawat untuk kebaikan bangsa.
"Sekaligus memohon doa untuk kemenangan Pak Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI di 2024," ungkap Rana.
Agenda diteruskan dengan melantunkan beberapa syair sholawat yang meriah disambut puluhan ribu jamaah.
Penampilan Gus Ali Gondrong yang sangat dinantikan jamaah, dalam ceramahnya, mengatakan Ganjar Pranowo adalah sosok pribadi yang cinta sholawat.
"Banyak tawaran dari capres lain, namun Abah Ali lebih cocok ke Pak Ganjar," tandasnya.
Sementara, Ketua Panitia Kuningan Bersholawat, Muhaimin, saat dikonfirmasi mengaku merasa bangga dengan hadirnya puluhan ribu jamaah dengan begitu menikmati syair-syair sholawat yang dibawakan Abah Ali.
"Semoga lantunan sholawat yang digemuruhkan malam ini bisa membawa keberkahan untuk masyarakat Kabupaten Kuningan," ujarnya.
Salah seorang jamaah, Robi, mengaku sudah sangat menantikan agenda Mafia Sholawat Indonesia di Kabupaten Kuningan ini.
"Salah satu kalimat Abah Alu Gondrong yang akan terus Saya ingat adalah kalimat NKRI harga mati, sholawat sampai mati, taubat sebelum mati, dan 2024 Ganjar presiden RI,"ungkap Robi. (Nars)