![]() |
Pedesan Puyuh, salah satu menu olahan daging Burung Puyuh yang menjadi andalan di Roemah Puyuh Amih Ine Desa Bandorasawetan Kecamatan Cilimus Kabupaten Kuningan |
KUNINGAN - Membicarakan masalah kuliner di Kabupaten Kuningan seakan tidak ada habisnya. Betapa tidak, daerah di ujung timur Provinsi Jawa Barat ini memang sedang menggeliat di sektor pariwisatanya, yang tentu tidak akan terlepas dari usaha kuliner sebagai pendukungnya.
Salah satu usaha kuliner yang sedang menggeliat di Kabupaten Kuningan adalah aneka olahan daging Burung Puyuh.
Adalah Rumah Puyuh "Amih Ine" yang berlokasi di Jalan Raya Desa Bandorasawetan Kecamatan Cilimus Kabupaten Kuningan. Sebuah lokasi kuliner minimalis namun lumayan dikenal di kalangan pecinta kuliner berbahan dasar daging Burung Puyuh.
Sang pemilik lapak makan Rumah Puyuh Amih Ine ini, Ine Rahayu Kusumawati, mengaku telah memulai usaha kuliner tersebut sejak tahun 2016.
Setahap demi setahap, meski sempat terdampak oleh adanya Pandemi Covid-19 pada tahun 2020-2021, Roemah Puyuh Amih Ine tetap berusaha bangkit dan berkembang.
Alhasil, usaha yang digeluti bersama Sang Suami, Opik, ini, akhirnya bisa terus menambah pelanggan.
Saat kuninganreligi.com mencoba salah satu menu andalan di Roemah Puyuh Amih Ine ini, yakni Pedesan Puyuh, dari segi rasa, memang masakan Amih Ine ini punya andalan di bumbu khas.
Belum lagi, olahan daging Puyuh yang sangat empuk di mulut, membuat resep bumbu pedesan yang ditarif Rp 20ribu per porsi ini sangat meresap hingga ke seluruh bagian daging.
Ditambah daun kemangi dan sambal yang bisa disesuaikan tingkat kepedasannya ini, sesuai permintaan pembeli, membuat pelanggan tak segan-segan meminta ekstra nasi saking lahapnya menyantap pedesan ini.
Selain sambal dan nasi, pembeli juga mendapatkan ekstra goreng tahu dan tempe dalam setiap porsi pedesan ini.
Selain Pedesan Puyuh, Roemah Puyuh Amih Ine ini memiliki menu lainnya juga, yakni Puyuh Bakar dan Puyuh Goreng.
"Sekarang ada juga menu tambahan, yakni nasi goreng, darmie dan pentol merchon," ungkap Ine.
Ia mengaku, bahan baku daging puyuh sengaja dipilih yang berkualitas bagus dan berisi banyak daging. Bahan baku daging puyuh ini didatangkan dari luar kota melalui pengiriman ekspedisi.
Diakuinya, usaha kulinernya saat ini sudah memiliki pelanggan baik untuk makan siang, ataupun untuk acara-acara tertentu.
Bagi para pembaca yang ingin mencoba olahan daging Puyuh Roemah Puyuh Amih Ine ini bisa memesannya melalui nomor 0821-2820-5205. Bagi yang berlokasi dekat bisa langsung diantar.
Penikmat kuliner bisa juga langsung menikmati aneka menu puyuh ini di tempat usahanya yang berada tidak jauh dari lampu merah perempatan Bandorasawetan ke arah barat. Atau bisa juga memesan melalui aplikasi Grab. (Nars)