KUNINGAN - Polsek Luragung bersama dengan PAC Pemuda Pancasila Luragung mengadakan kegiatan Berbagi Takjil, Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama pada Senin, 17 April 2023, di Mushola Al-Kautsar Polsek Luragung Desa Margasari Kecamatan Luragung Kabupaten Kuningan.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap kerja sama antara Polsek Luragung dan Ormas Pemuda Pancasila PAC Luragung dapat terus ditingkatkan untuk menciptakan wilayah yang aman dan nyaman," ujar Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kuningan, Harnida Darius, dalam acara tersebut.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh beberapa tokoh seperti Kapolsek Luragung Iptu Taufan Alamsyah, Danramil 1507/Luragung diwakili Babinsa Serda Tri Kuswanto, serta Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Luragung H. Ewo Taswa.
Terpantau pada acara tersebut digelar beberapa kegiatan seperti pembagian takjil di jalan raya depan Mapolsek Luragung, pembagian santunan anak yatim di Mushola Al-Kautsar Polsek Luragung, tausyiah Hikmah Ramadhan oleh Kiyai Latif Hobir, solat Magrib berjamaah, dan diakhiri dengan buka puasa bersama antara Polsek Luragung, PAC PP Luragung dan anak yatim.
"Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian pihak keamanan terhadap masyarakat dan meminta dukungan serta kerja sama dari seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polsek Luragung," ujar Kapolsek Luragung, Iptu Taufan Alamsyah.
Taufan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan diri antara pihak Polsek Luragung dengan Ormas Pemuda Pancasila PAC Luragung sehingga dapat bersinergi dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polsek Luragung.
"Kami berharap kegiatan ini juga memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya anak yatim yang mendapatkan santunan serta makanan berbuka puasa," imbuh Kapolsek Luragung.
Acara Berbagi Takjil, Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama ini diharapkan menjadi contoh bagi wilayah-wilayah lainnya dalam memperkuat sinergi antara pihak keamanan dan masyarakat dalam menjaga kamtibmas. (Nars)